Rabu, 28 Maret 2012

Open source software

Open source atau dalam bahasa indonesia disebut sumber terbuka adalah sistem pengembangan yang tidak dikoordinasi oleh suatu individu / lembaga pusat, tetapi oleh para pengguna yang bekerja sama dengan memanfaatkan kode sumber (source-code) yang tersebar dan tersedia bebas melalui fasilitas komunikasi internet. sebagai bentuk perangkat lunak open source memiliki kelebihan dan kekurangan.

kelebihan open source merupakan alasan penggunaan open source sangan digemari, berilkut adalah beberapa keuntungan dari penggunaan open source :
  • Berjalan Pada Banyak Platform
Program yang berbentuk OpenSource dapat berjalan di semua Sistem Operasi. Tidak memiliki spesifikasi khusus untuk menjalankan program tersebut. Contoh dari Sistem Operasi diantaranya : Windows, Macintosh, Linux, UNIX, BSD dan lain-lain.
  • Kreativitas
Dengan Open Source kita bisa mempelajari cara kerja suatu perangkat lunak, memodifikasinya, bahkan membuat produk baru dari sumber yang ada.
  • Hemat Biaya
dengan adanya open source kita tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk pembelian suatu produk proprietary seperti Windows, Photoshop, MS Office dan lain-lainnya.
  • Mengurangi Tingkat Pembajakan
dengan adanya Open Source memungkinkan kita untuk tidak lagi menggunakan milik orang lain secara tidak sah atau dengan kata lain melakukan pembajakan.
  • Ketersediaan Source Code
Pihak manapun baik perorangan atau lembaga dapat mengembangkan aplikasi yang telah ada. Mengembangkan artinya dapat merubah, menambah, mengurangi atau tindakan lain yang bersifat ingin memperbaiki atau menyempurnakan program yang telah ada berdasarkan kebutuhan pengguna.

Selain memiliki banyak kelebihan open source juga memiliki beberapa kekurangan, berikut kekurangan dari open source :
  • Kurangnya dukungan vendor
sulitnya melakukan pencarian vendor baik Hardware, Software, ataupun Game yang mau memberikan dukungan penuh pada Open Source. Dan hal ini tentu saja cukup menghambat perkembangan Open Source.
  • Versi Betha, Stabil dan unstabil
Open source sangat erat kaitannya dengan versi dan kestabilan kualitas softwarenya, ini merupakan celah besar yang ditinggalkan baik disengaja atau tidak disengaja. Kepastian stabil dan tidak stabil kadang menjadi keraguan pilihan para petinggi IT untuk memilih software opensource. Bayangkan saja, versi software yang terinstall di server anda statusnya masih unstable, bisa dibayangkan bisa terjadi apa-apa. Dan patch-nya harus menunggu orang yang sukarela membetulkan masalah yang terjadi itu.
  • Hak Paten
Banyak masalah tentang hak paten dari suatu software dan algoritma Kebanyakan orang masih menganggap bahwa source code merupkan aset yang harus dijaga. Hal ini dikaitkan dengan besarnya usaha yang dikeluarkan untuk membuat produk tersebut.

Dengan adanya kelebihan dan kelemahan dalam penggunaan open source kita dapat menggunakan software open source tanpa harus bertanya tanya apakah softawe open sorce tersebut mampu membantu kinerja kita atau tidak, dan dengan adanya program open source kita mempunyai banyak pilihan dalam pemakain software untuk kebutuhan kita.



sumber :